EkoBis  

10 Program Bantuan CSR Senilai 1,34 Milliar Diberikan Pupuk Kaltim Untuk Warga Guntung

BONTANG – PT.Pupuk Kaltim kembali menunjukkan kepedulian kepada Warga yang berada dikawasan Buffer Zone mereka. 
Sebanyak 10 program Coorporate Social Responsibility (CSR) 2017 kembali diresmikan perusahaan penghasil urea terbesar di Indonesia ini untuk warga Kelurahan Guntung, Bontang Utara. Pada Selasa 11 juli 2017 di samping gapura Kelurahan Guntung. 

Ditektur Utama Pupuk Kaltim Bakir Pasmanan mengatakan peresmian 10 program CSR PT.Pupuk Kaltim tersebut sebagai wujud komitmen mereka dalam mendukung masyarakat Kelurahan Guntung menjadi masyarakat yang lebih maju dan mandiri. Total bantuan program CSR tersebut senilai Rp1,34 Miliar.

dprdsmd ads

Bantuan CSR Pupuk Kaltim, diharapkan dapat memberikan kontribusi yang optimal bagi pengembangan dan kemajuan Kelurahan Guntung melalui pengembangan home industry, kelompok industri pengolahan pangan, sentra industri ekonomi kreatif dan inovasi kreatif.
“Dengan adanya bantuan-bantuan CSR dari Pupuk Kaltim, diharapkan usaha-usaha masyarakat Guntung dapat berkembang dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta perekonomian daerah,” ujar Bakir dalam sambutannya. 

Dalam kesempatan itu pula, Bakir Pasaman mengucapkan terima kasih kepada Pemkot terutama Kelurahan Guntung dan Warga Guntung yang selama ini telah mendukung sehingga Pupuk Kaltim dapat menjalankan produksi dan oprasional perusahaan dengan baik. 

“Masyarakat Guntung ini paling positif dengan PKT. Sebagai sebuah perusahaan akan ada perkembangan proyek, karna itu kami berharap masyarakat Guntung kedepan dapat terus mendukung perkembangan proyek perusahaan,” ungkapnya. 

Adapun 10 program CSR yang dimaksud meliputi Pembangunan Rumah Kreatif 3R, Penanaman Barrier Industri, Pembangunan Posyandu dan Fasilitasnya, Pembangunan Fasilitas PAUD Nice Kids, Pembangunan Gapura Adat Guntung, Pembangunan Sekretariat KSM Mekar Sari, Pembangunan Taman Penghijauan, Pembangunan Cafe Jamu Toga, Bantuan Motor Pintar, dan Pembangunan Peta Bantuan CSR PKT. 

Disisi lain, Lurah Guntung, Ida Idris memberi apresiasi kepada PT.Pupuk Kaltim atas perhatiannya kepada warga Guntung serta mendo’akan agar kedepan semakin jaya. 

“Harapan kami hal seperti ini terus ada dan kedepan akan semakin banyak bantuan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat Guntung,” harapnya. (and)