Pertumbuhan Investasi di Kaltim Harus Dibarengi Dengan Pembukaan Lapangan Kerja

Seno Aji, Wakil Ketua DPRD Kaltim (foto: istimewa)

SAMARINDA –  Ekonomi terseok-seok sejak merebaknya pandemi Covid-19. hampir semua sektor dibuat kelabakan. Tak sedikit perusaahan harus melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

Meskipun demikian, nampaknya tidak mengurangi pertumbuhan investasi yang masuk di Kaltim. Diketahui saat ini jumlah investasi yang masuk terhitung sejak bulan Oktober 2020 naik hingga 150 persen.

“Kita apresiasi ini, respon yang positif atas lonjakan investasi di Kaltim. Meskipun dilanda Pandemi,” kata Wakil ketua DPRD Kaltim Seno Aji dikonfirmasi, Jumat 28 Mei 2021.

Seno Aji berharap pertumbuhan investasi tersebut bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. Artinya investasi harus dibarengi dengan pembukaan lapangan kerja seluas-luasnya bagi masyarakat lokal.

“supaya dirasakan juga masyarakat, dengan mendapatkan pekerjaan,” ucap Seno Aji.

Politisi Partai Gerindra ini mejelaskan, naiknya investasti itu mestinya dapat menimbulkan multiplier efek, misalnya seperti bagi pedagang.

Kemudian para investor juga harus memiliki komitmen untuk memajukan sumber daya manusia Kaltim.

engenai peran pemerintah terhadap tenaga kerja dalam hal ini menciptakan Raperda perlindungan terhadap tenaga kerja lokal.

“Sampai saat ini belum ada usulan, nanti kita lihat lagi apakah menjadi usulan eksekutif atau legislatif,” tutup Seno Aji.

(Fran)