Samarinda – Anggota DPRD Kota Samarinda Sani bin Husain mengungkapkan adanya permintaan warga agar dilakukan renovasi di tempat ibadah mereka.
Permintaan itu diterimanya kala bertemu dengan warga Jalan Suwandi, Gunung Kelua, Samarinda Ulu. Sani pun berjanji akan menindaklanjuti aspirasi dari warga tersebut.
“Usulan masyarakat bukan untuk disia-siakan, tapi untuk diperjuangkan, usulan yang disampaikan akan kami rapikan,” kata dia.
Sani mengungkapkan bahwa melalui Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat (Pro-Bebaya), permintaan warga semestinya bisa terakomodir.
Apalagi program tersebut memang oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda lebih banyak diperuntukkan menjawab permasalahan mendesak dari warga kota Tepian ini.
Ke depan, dia berharap agar warga tidak sungkan untuk menyampaikan aspirasi mereka kepada legislator. Dirinya menegaskan bahwa sudah seharusnya bagi wakil rakyat untuk mendengarkan apa yang disampaikan oleh para konstituen.(BONNY/ADV)