SAMARINDA – Momen Lebaran biasanya digunakan sebagian masyarakat untuk keluar kota, lakukan kegiatan pariwisata.
Biasanya hal itu dilakukan di hari kedua hingga seminggu usai Lebaran.
Imbasnya, beberapa tempat wisata selalu dipadati pengunjung di momen Lebaran.
Untuk hal itu, anggota DPRD Kaltim, Rusianto berharap ada kesiapan yang dilakukan pengelola tempat wisata, sebagai antisipasi membludaknya pengunjung di hari raya.
Faktor keamanan dan kenyamanan pengunjung disebut harus diutamakan.
“Mulai dari kebersihan hingga keamanan harus diperhatikan betul karena mayoritas mereka yang berkunjung ke tempat wisata membawa keluarga. Jangan sampai disebabkan karena padatnya pengunjung sehingga menyebabkan terjadi hal-hal yang tak diinginkan,” katanya.
Menurutnya, tempat wisata yang membutuhkan sarana dan prasarana keamanan lainnya adalah air terjun dan danau.
Pasalnya, selain secara geografis kondisi tempat yang tinggi dan bebatuan serta tingkat kedalaman air menjadi salah satu faktor penting guna meningkatkan kewaspadaan bersama.
“Jadi memang idealnya, tak hanya melulu soal sarana dan prasarana saja tetapi juga harus ada beberapa orang penjaga yang sigap apabila terjadi hal-hal yang tak diinginkan. Ini berlaku tak hanya di pantai dan air terjun tetapi juga semua kawasan objek wisata,” sebutnya.
Tak hanya kepada pengelola, Rusianto juga meminta masyarakat untuk mawas diri, terutama bagi mereka yang memilih liburan ke pantai, ataupun air terjun.
“Liburan tak ada yang melarang tetapi tetap jaga keselamatan,” katanya. (*)