BONTANG -Menjelang perayaan hari raya idul fitri 1438 H, harga telur di sejumwlah kios pasar tradisional di Kota Taman, perlahan mulai kembali mengalami kenaikan.
Harga telur yang sebelumnya saat menjelang Ramadan sempat menyentuh angka Rp 38.000/papan, kemudian sempat berangsur turun di angka Rp 35.000 seiring melimpahnya stok yang datang dari pulau Sulawesi.
Namun kini menjelang Lebaran harga bahan utama dalam pembuatan kue itu mulai kembali merangkak naik. harga kisarannya sekarang berada di angka Rp 38.000/papan.
“Kemungkinan harga telur bisa tembus mencapai Rp 40.000 mengingat tinginya permintan yang terus meningkat jelang lebaran. Sementara stok semakin sedikit,” kata pedagang telur pasar di Tanjung Limau, Rabu (14/6).
Sementara itu, Ayu salah satu pembeli yang sempat diwawancarai mengatakan hal ini cukup memberatkan. “Sempat senang kan sempat turun harganya, ini malah naik lagi. Tau gitu stok memang banyak-banyak kemarin,” ujarnya sambil berlalu. (and)