Kasus Covid di Kaltim Melandai, Pasien Yang Dirawat Terus Berkurang

Tes Acak Pasar Segar, Satgas Covid-19 Balikpapan Temukan Dua Pengunjung Positif Antigen
Tes Acak Pasar Segar, Satgas Covid-19 Balikpapan Temukan Dua Pengunjung Positif Antigen

SAMARINDA – Kasus covid-19 di Kaltim kian melandai, data dari Satgas penanganan Covid Kaltim, per Jumat 10 September 2021, pasien yang dirawat berkurang hingga 346 pasien, sehingga tersisa 3.817 pasien.

Pasien sembuh sebanyak 578 orang, total berjumlah 145.123 pasien. Meninggal 10 orang menjadi total 5.243 orang. Sementara yang terkonfirmasi positif 242 kasus, sehingga total 154.183 kasus.

Gubernur Kaltim Isran Noor mengatakan saat ini kasus terkonfirmasi memang masih ada, tetapi trennya semakin menurun dan dirawat kian menurun sebab sembuh semakin naik meninggal semakin berkurang.

Meskipun trennya terus menurun, orang nomor satu di Kaltim ini meminta seluruh lapisan masyarakat mengutamakan pencegahan secara bersama-sama, supaya bisa meminimalisir penyebaran Covid-19 di daerah dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan.

“Saya harap untuk terus waspada, tetap menjaga protokol kesehatan, jaga lingkungan kerja agar kita bisa tetap beraktivitas,” kata Isran Noor saat membuka High Level Meeting RIRU Provinsi Kaltim tahun 2021 di Ballroom Hotel Mercure Samarinda, Kamis (9/9/2021).

Mantan Bupati Kutai Timur itu berharap siapa pun bisa menjadi motor penggerak dan contoh teladan bagi masyarakat didalam lingkungan keluarga, lingkup kerja dan ketika beraktivitas di masyarakat.

Sehingga dengan kepedulian dan kesadaran, menurut Gubernur, penyeraban Corona bisa ditekan, bahkan hilang di bumi Benua Etam.

“Ini peluang kita, agar perekonomian cepat bangkit dan pulih kembali. Sebab kalau semuanya sehat, maka bisa beraktivitas dan perekonomian kita bisa tumbuh lebih cepat. Mari bersama-sama tetap menegakkan protokol kesehatan,” tandasnya. (Fran)

kpukukarads