Samarinda – Komisi Pemilihan Umum Kota Samarinda menggelar Kirab Pemilu sebagai tanda untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat yang dilaksanakan di Lapangan Museum Kota Samarinda, Minggu, (2/4/2023).
Kirab yang sebelumnya digelar di Kota Bontang kini berlanjut di Kota Samarinda, dan rencananya akan dilakukan sosialisasi pemilu selama sembilan hari di setiap kecamatan.
Dalam kirab pemilu 2024 di Kota Samarinda ini, dihadiri Wali Kota Samarinda Andi Harun, Ketua DPRD Samarinda Sugiyono, Ketua KPU Kota Samarinda Firman Hidayat, Ketua Bawaslu Kota Samarinda serta jajaran rombongan KPU Bontang.
Ketua DPRD Samarinda Sugiyono mengatakan bahwa kirab pemilu bisa menjadi momentum untuk mendorong partisipasi masyarakat Kota Tepian.
“Mensosialisasikan ke masyarakat sehingga peserta pemilu untuk kota Samarinda bisa di ketahui oleh seluruh masyarakat Samarinda,” ucapnya.
Dengan gencarnya sosialisasi pemilu 2024 mendatang bisa menambah partisipasi dari pemilu 2019 lalu.
“Sehingga nanti pada tahapan pemilu bisa diikuti masyarakat sehingga pada 14 February nanti akhirnya semua masyarakat sehingga partisipasinya untuk Samarinda mudahan lebih dari tahun sebelumnya,” bebernya.
Sugiyono berharap bahwa seluruh stakeholder bisa terlibat untuk mensukseskan kontestasi yang akan di gelar pada 14 Februari Mendatang.
“Untuk mensosialisasikan di tempat tempat ramai kecamatan juga kelurahan bagaimana kita juga meningkatkan masing-masing partai supaya partisipasinya bisa tinggi karena tidak bisa berharap dari KPU saja kita juga harus partisipasi dari teman media sehingga akhirnya apa yang di harapkan bisa tercapai,” tutupnya.(DODY)