Laila Fatihah Imbau Masyarakat Gunakan E-Parking

Laila Fatihah, anggota Komisi II DPRD Kota Samarinda.

Samarinda – Anggota Komisi II DPRD Samarinda Laila Fatiha mengimbau masyarakat untuk menggunakan sistem E-Parking.

Laila menilai tujuan penerapan sistem itu tidak lain untuk peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta wujud transparansi di Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda.

“Sektor parkir tidak bisa diapa-apain, saya hanya harap masyarakat bersama-sama terus membayar dengan menggunakan program E-Parking dari pemerintah,” katanya saat dikonfirmasi beberapa waktu yang lalu.

Legislator perempuan asal PPP ini menyebutkan bahwa pihaknya akan terus mendorong adanya edukasi penerapan E-Parking di tengah-tengah masyarakat.

“Memang masyarakat kita kalau sudah keluar dari zona nyaman maka pro kontra akan terjadi, tapi itu wajar saja. Disamping dari itu, kita akan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat,” terangnya.

Laila juga meminta agar Pemkot melakukan pengawasan agar tidak terjadi kebocoran di sektor parkir.

“Simulasinya seperti itu nantinya kalau terjadi penurunan PAD parkir. Apalagi sekarang pengelolaan parkir dikembalikan Dinas Perhubungan (Dishub) yang sebelumnya dikelola oleh Varia Niaga,” tutupnya.(DODY/ADV)

kpukukarads