Beritainspirasi.info – BONTANG – Memasuki bulan Ramadan hingga menjelang Idul Fitri 1438 H mendatang ternyata menjadi berkah tersendiri bagi sebagian orang diluar sana. Terlebih buat Penjaga Makam serta Penjual kembang yang turut kebanjiran rezeki.
Untuk para penjaga dari ramainya peziarah disejumlah pemakaman di Kota Taman. Terkadang mereka diberi uang oleh peziarah sebagai imbalan setelah para penjaga membantu membersihkan pemakaman tersebut.
Dampak dari ramainya peziarah itu, turut pula dirasakan para penjual kembang yang diwawancarai (27/5) di sekitaran pemakaman.
Hesti, salah satu penjual bunga di Pemakaman Muslim Jalan Piere Tandean Bontang Kuala mengungkapkan meski tak seramai tahun-tahun sebelumnya, namun ia mengaku turut kebanjiran Rezeki.
“Rata-rata sehari dapat Rp 150ribu sampai
Rp 200ribu mas. Paling ramai sehari sebelum puasa, kalau sudah puasa gini mulai sepi lagi. Tapi nanti dekat lebaran biasanya ramai lagi,” harapnya.
Diantara tujuan berziarah sendiri hikmahnya adalah agar peziarah dapat melembutkan hati, berlinang air mata serta mengingatkan akan kematian dan hari akhir (kiamat). Sebab tempat berdo’a yang lebih baik tetap di Masjid. (and)