Setelah Dilantik, Sugiyono Sampaikan Terimakasih Kepada Masyarakat Kota Samarinda

Pelantikan 55 Anggota DPRD Kaltim Periode 2024-2029

Samarinda, Beri.id – 55 Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) resmi dilantik, di Gedung Rapat Paripurna DPRD Kaltim Jl. Teuku Umar, Loa Bakung, Kec. Sungai Kunjang , Kota Samarinda, Senin (2/9/2024).

Pelantikan 55 Anggota DPRD Kaltim periode 2024-2029 ini, dihadiri langsung oleh Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik.

Diantara 55 DPRD Kaltim yang dilantik tersebut, salah satunya Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Samarinda, Sugiyono.

Dalam pantauan media ini, setelah pelantikan, ia menyempatkan diri menemui awak media yang sedari awal acara sudah menunggu.

Dalam kesempatan itu, Sugiyono menitip pesan terima kasihnya kepada warga kota tepian, asal daerah pemilihannya.

“Saya berterima kasih atas doa, kepercayaan warga Samarinda yang sudah memberikan dukungan selama ini sampai akhirnya saya tiba disini (Karangpaci),” ungkapnya.

Sehingga, dari pria yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Samarinda itu meminta agar warga Samarinda jangan sungkan untuk menyampaikan aspirasi mereka.

“Kan sudah jadi tugas kami yang terpilih ini sebagai wakil rakyat, memperjuangkan aspirasi rakyat,” lanjutnya.

Menyinggung terkait kesiapannya untuk ditempatkan di posisi mana, ia mengatakan siap dimana saja, dan menyerahkan semuanya kepada partai.

“Saya ini kader PDI Perjuangan, soal ditempatkan di posisi apa, di komisi berapa, saya ikuti apapun yang ditugaskan partai,” jelasnya.

Perihal kerja-kerja ke depan, dirinya mengaku akan segera beradaptasi, mengikuti dinamika di DPRD Provinsi Kaltim, mengingat sebelumnya sudah berpengalaman di legislator kota, jadi proses menyesuaikan diri tidak akan lama.

“Kita ini selalu menyesuaikan. Di mana bumi dipijak disitu langit dijunjung,” bebernya.

kpukukarads