SAMARINDA – Instalasi Pengolahan Air (IPA) Sei Kapih milik Perusahaan Daerah Air Minum (PERUMDAM) Tirta Kencana telah diresmikan oleh walikota samarinda, Andi Harun pada, Kamis, (04/11/21). IPA ini disebutkan punya kemampuan produksi 200 liter/detik.
“Walaupun belum sepenuhnya mengalir 200 liter/detik, tapi produksinya sudah sampai 200 liter/detik,”katanya saat diwawancara awak media dilokasi.
Dipastikan bahwa kemampuan aliran air hingga 200 liter/detik, setelah pemasangan pipa baru dirampungkan. Untuk pemasangan jalur pipa itu, kini terus berlangsung.
“Ada penyambungan pipa itu di jalan, kalau itu sudah selesai, kencang jalur air. Cuman belum bisa mengalir, masih menunggu penyambungan pipa,”ucapnya.
AH begitu Dia disapa mengungkapkan, sebelum bulan Januari akan dimaksimalkan untuk melakukan instalasi jalur agar bisa dinikmati masyarakat yang selama ini sulit memperoleh air bersih.
“Mudah-mudahan tidak sampai Januari,”tuturnya.
Lebih lanjut kata Orang nomor satu dikota Tepian ini, bahwa sejak diresmikan akan di buka sambungan ke masyarakat, targetnya dapat memenuhi sepuluh ribu sambungan.
“Penyambungan sudah mulai, progresnya sejak hari ini mulai berjalan, Mulai kita buka sambungan masyarakat, Inyaallah sepuluh ribu,”tuturnya.
Atas hal tersebut, Andi Harun mengapresiasi kepada kinerja Perumdam tirta kencana yang telah bekerja untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Kendati masih ada catatan tetapi tidak menutupi dan rasa apresiasi terimah kasihnya.
“Kita bersyukur masyarakat sudah mulai menikmati yang selama bertahun-tahun dinantikan,”pungkasnya. (Dod)