Geger Soal Netralitas Dirinya Sebagai Moderator Debat Pilkada Bontang, Nirmala Sari Angkat Bicara

BONTANG – Nama Nirmala Sari ramai dibicarakan publik Bontang. Dirinya akan di saksikan, saat berlangsungnya debat kandidat yang akan di laksanakan, esok Minggu (31/10).

Selain pimpin jalannya debat. Publik juga membahas statusnya sebagai kader partai Hanura, besutan Oesman Sapta Odang (OSO).

dprdsmd ads

Menanggapi hal tersebut, Mala sapaanya, membantah dirinya masih terlibat aktif di parpol.

“Saya sudah mundur secara sah dari partai hanura pada tanggal 27 Oktober 2020 kemarin,” ujarnya saat dikonfirmasi, Jum’at (30/10).

Jadi kabar tentang dirinya sebagai anggota partai Hanura saat ini tak dibenarkannya.

Dirinya menjelaskan, runtutan resmi mundurnya Mala secara administrasi setelah dirinya dikonfirmasi KPU Bontang untuk menjadi moderator

Dirinya beralasan selain sudah tidak aktif lantaran konflik dualisme dan perubahan struktural besar – besaran membuatnya tak lagi berkegiatan dipartai Hanura Kaltim.

“Sejak mendapat konfirmasi dari kpu, saya langsung membuat surat tertulis kepada dpd dan sudah ditanggapi. Saya pastikan saya netral dalam debat besok,” imbuhnya.

Ia juga menjelaskan, secara teknis dirinya hanya memandu jalannya debat. Hanya itu saja. Perihal kebocoran soal. Ia meyakinkan kalau soal-soal debat akan diberikan saat mendekati detik-detik acara.

“Publik Bontang tak perlu mengkhawatirkan netralitas saya dalam debat,” tegas Mala.

Pernyataan Nirmala Sari ini dikuatkan dengan surat dari DPD Hanura Kaltim. Nomor : 371/DPD-HANURA/KLT/X/2020 tentang pengunduran diri Bendahara I DPD Hanura Kaltim periode 2020-2025, a.n Nirmalasari, SE. (Esc)