Inspektorat Kemenkumham Monitor Rutan Samarinda, Alanta Sebut Rutan Terbantu Banyak

Inspektorat Kemenkumham Monitor Rutan Samarinda, Alanta Sebut Rutan Terbantu Banyak. ©️ist

SAMARINDA – Rutan Samarinda Kedatangan Tim Inspektorat Wilayah IV Inspektorat Jenderal Kemenkumhan. Berjumlah empat orang, tim bekerja sejak 8 Maret lalu hingga 12 Maret 2022.

Bertugas melakukan pengawasan internal, Tim di bawah pengendali teknis Andriyanto Wahyu Prasetio dan Ketua Tim Dwi Ari Wibowo melakukan pengawasan dan monitor pengelola keuangan tahun anggaran 2021-2022.

Dalam beberapa waktu, tim melakukan pengawasan dokumen keuangan serta meminta keterangan penjabat pembuat komitmen atau Kuasa pengelola anggaran serta penjabat terkait lainnya di satuan kerja Rutan Samarinda.

Kedatangan tim inspektorat ini sangat di sambut baik oleh kepala Rutan Kelas IIA Samarinda, Alanta Imanuel Ketaren. Bahkan sejak kedatangan tim Alanta memerintahkan jajaran nya untuk koperatif dengan pihak tim inspektorat yang bertugas.

Ditemuin usai pertemuan akhir bersama tim inspektorat, Alanta menjelaskan kedatangan tim ini bertujuan meningkatkan akuntabilitas keuangan negara, memperbaiki tata kelola pemerintahan, dan pengendalian atas risiko. Sabtu (12/03/2022).

“Banyak yang bilang kalau kedatangan itjen ini mencari kesalahan, tapi nyatanya kami malah dibina untuk bekerja sesuai tufoksi dan dapat meminimalisir masalah, ” Pungkas Alan Sapaan Akrab Karutan Samarinda ini.

Alanta juga menuturkan pihak nya sangat terbantu dengan kedatangan tim inspektorat.

“Kami jadi terbantu kok, banyak petunjuk kerja yang di kuatkan oleh tim,” Ujar Alan.

Usai melakukan pemeriksaan Rutan Samarinda, tim diketahui lanjut bertandang ke Rutan Kelas IIB Tanah Grogot. (Red)

kpukukarads