Partai Kemajuan; Semangat Muda & Baru Dikaltim

Samarinda – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) partai Kemajuan Kalimantan Timur peringati hari lahir Pancasila (1/6/2017). “Semangat Pemuda, Menangkan Pancasila” topik pilihan, di diskusi pengantar buka puasa bersama, jajaran pengurus DPD partai Kemajuan serta tamu undangan dari organasasi rakyat dan akademisi.

Moment 1 Juni di gunakan partai Kemajuan menjelaskan Pancasila sebagai jalan keadilan sosial dan kesejahteraan sosial. Semangat baru yang di isi pemuda-pemudi, partai Kemajuan hadir sebagai kontestan politik yang sudah lolos verifikasi Kemenkumham. Berlambangkan merpati dan signal partai ini bercita merdeka untuk menuju masyarakat adil dan makmur.

dprdsmd ads

Muda dan baru partai ini tercermin di jajaran pengurus partai. Sumadi pria kelahiran (5/8/1977) ini, di percaya sebagai Ketua Dewan pimpinan wilayah (DPW). karir politik nya di awali sebagai generasi muda yang tumbuh di masa reformasi, aktif sebagai ketua Senat mahasiswa di Fakultas ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Unmul pada masa orde baru. Dia juga berkiprah sebagai tokoh muda NU yang ulet menggeluti bisnis jasa di kota Samarinda.

Saat pidato Sumadi menerangkan “Jumlah 3 juta lebih penduduk kaltim di sertai kekayaan alam nya, memiliki peluang untuk sanggup mensejahterakan rakyat. Mendorong maju tenaga produktif di sertai pembangunan secara setara dari desa hingga kota menjadi strategi politik apik untuk memenangkan Pancasila” pungkas ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) partai kemajuan.
Partai baru ini juga mengaku siap untuk merespon situasi politik terkini termasuk pemilihan Gubernur Kaltim 2018 nanti. Hal ini diperlihatkan dari jajaran pengurus partai Kemajuan tingkat DPD kota/kabupaten yang turut hadir menguatkan.

Di wawancarai Beritainspirasi.info, Sekertaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW)  partai Kemajuan Yakub anani, menjelaskan “Kami sudah menyiapkan struktur partai di 10 kota/kabupaten, untuk mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2019. bahkan mesin-mesin partai yang ada kami kerahkan untuk bersiap merespon moment politik daerah terdekat Pilgub kaltim 2018”. ujar Yakub sosok muda yang mengisi jajaran DPW partai Kemajuan Kaltim.

“Pemimpin yang siap memenangkan pancasila, serta sanggup menyalurkan kesejahteraan sosial dari kekayaan alam yang terolah secara mandiri dengan gotong royong, akan menjadi pilihan partai kami di pilgub kaltim 2018 nanti’ pungkas Yakub Sekwil partai Kemajuan Kaltim.

Partai Kemajuan siap mengambil peran dan sikap tegas merespon fenomena kebangsaan dan politik daerah:

  1. Kembali mengobarkan dan  memenangkan pancasila dengan seluruh spectrum yang ada di Provinsi Kalimantan Timur.
  2. Mendorong terciptanya pemimpin daerah baik gubernur, bupati dan walikota yang kepercayaan diri serta berani membangun semangat gotong royong berdiri diatas kaki sendiri dalam membangun dan mensejahterakan rakyat tanpa harus bersandar pada modal asing kecuali daerah mendaptkan keuntunga yang lebih besar untuk kemakmuran seluruh rakyat Kalimantan timur.
  3. Mendorong terpenuhinya  hak-hak dasar seluruh rakyat Kalimantan timur untuk mendapatka akses pendidikan gratis dan berkualitas, akses kesehatan yang prima dan terjangkau serta terciptanya lapangan pekerjaan yang layak.
  4. Merancang dan menciptakan kedaulatan pangan untuk kesejahteraan rakyat Kalimantan timur dengan pengelolaan tanah untuk rakyat denga  seadil-adilnya
  5. Mengembangkan sektor-sektor usaha rakyat denga perizinan mudah, bebas pungli dan transparan
  6. Menciptakan pemerintah yang efektif efisien dan selalu berpihak pada rakyat kecil denga birokrasi yang bebas korupsi, kolusi dan nepotisme sehingga seluruh rakyat Kalimantan timur terlayani dan terlindungi hak-hak hidup dan kesejahteraannya (arm)