SAMARINDA – Partai Rakyat Adil Makmur (Prima) meyakini pasangan calon gubernur dan wakil Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud – Seno Aji bakal melampaui ekpektasi dalam prasyarat partai Prima.
Setidaknya ada beberapa catatan sehingga partai yang digawangi aktivis lintas golongan dan generasi, baik itu aktivis 98, Aktivis buruh, Perempuan dan lingkungan menjatuhkan pilihan pada pasangan calon tersebut.
Juru bicara Partai Prima, Sumadi, mengatakan, pertama duet Rudy – Seno secara usia sangatlah ideal, rentan usia muda yang menurutnya masih produktif.
“Jejak Sejarah personal yang Istimewa selain sukses dalam dunia bisnis beliau berdua juga tokoh kunci sebagai ketua dan sekretaris di dua partai politik pemenang pemilu di Kaltim, yaitu partai Golkar dan Gerindra,”ungkapnya.
Dia sebut itu istimewa, sebab mengelola partai politik yang demikian kompleks tidaklah semudah mengelola bisnis. Akan tetapi kata Sumadi, pasangan ini mampu memberikan fakta-fakta tersebut dihadapan publik kaltim.
“Hal ini bisa menjadi inspirasi generasi-generasi masa yang akan datang khususnya generasi milenial dan GEN Z dikalimantan timur dengan taq line “semua bisa sukses”,”bebernya.
Kemudian yang kedua menurut Sumadi, secara programtik pasangan Rudy-Seno memiliki program unggulan yang bertitik tolak dari situasi objektif kalimantan timur.
Untuk mengembangkan sumberdaya manusia di benua Etam, pasangan ini memunculkan program pendidikan gratis.
Sementara peningkatan ekonomi berbasis UMKM sebagai solusi lapangan pekerjaan, jaminan kesehetan dan fasilitas Kesehatan, kemandirian pangan berbasis pada modernitas pertanian,
Selanjutnya pemenuhan infrastruktur di wilayah kalimantan timur membangun transportasi public yang representative termasuk pelabuhan internasional dan menciptakan hilirisasi industry sehingga produk-produk sumber daya alam kaltim bisa mempunyai nilai lebih sekaligus membuka lapangan pekerjaan bagi warga kalimantan timur.
“Dari petikan program tersebut sangat berkesesuaian denga hal-hal yang menjadi focus dan konsern partai partai Prima meletakkan jalan Pancasila sebagai dasar yang hidup ditengah-tengah rakyat dan bangsa Indonesia,”jelas Sumadi.
Selain daipada itu partai Prima juga mengisyaratkan bahwa program yang disusun tersebut adalah bentuk implementasi dari cita-cita kemerdekaan Indonesia.
Olehnya partai Prima berpendapat, kemenangan Rudy – Seno adalah jalan yang harus berakar dari kehendak semua rakyat, golongan, dan semua entitas yang hidup dibuminya Kalimantan Timur dibawah negara kesatuan republic indonesia.
“Dimana ketua umum PRIMA agus jabo priono mengatakan bahwa “Persatuan itu penting !!! tapi lebih penting diatas itu adalah keadilan, keadilan adalah pilar persatuan’ dan pada akhirnya taqline SEMUA BISA SUKSES yang menjadi triger paslon RUDI-SENO benar-benar menjadi kenyataan dan tidak utopis tapi ilmiah dan bisa di implementasikan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat kalimantan timur,”pungkasnya.
(*)