Pemkot Bontang Siapkan Dana 3M, Untuk Korban Kebakaran Pasar Citra Mas Loktuan

Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni usai mengikuti rapat terbatas terkait musibah kebakaran pasar dengan Forkopimda, perusahaan dan stakeholder terkait, Senin (15/2)

BONTANG – Penggunaan Biaya Tak Terduga (BTT) dari APBD Bontang di pilih sebagai solusi bagi pedagang pasar. yang menjadi korban kebakaran di pasar Citra Mas, Loktuan.

Rencananya Pemkot Bontang mengalokasikan anggaran sebesar 3 Milyar, untuk 481 pedagang pasar. Dengan rata-rata menerima sebesar 5 Juta Rupiah.

Keputusan ini disampaikan Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni usai mengikuti rapat terbatas terkait musibah kebakaran pasar dengan Forkopimda, perusahaan dan stakeholder terkait, Senin (15/2).

“Rencananya Rp 5 juta tiap pedagang, tadi ada usulan besaran disesuaikan klasifikasi, tapi saya maunya diratakan saja,” ujar Walikota Bontang Neni Moerniaeni, saat ditemui awak media usai lakasnakan rapat tertutup, di Pendopo Rujab Walikota Bontang.

Penyaluran bantuan akan diberikan secepatnya. Hanya saja, pihak pemkot masih akan lakukan verivikasi terlebih dahulu, terkait jumlah korban kebakaran.

Nantinya, bantuan akan diberikan kepada pedagang melalui transfer non tunai, melalui pihak bank.

Secara teknis, penyalurannya melalui pihak UPT Pasar, yang sebelumnya telah memiliki data sementara korban kebakaran.

“Terkait teknis penyaluran akan diserahkan pada UPT Pasar. Diharapkan bisa disalurkan bagi pedagang,” tambahnya.

Ditambahkan Neni, untuk sementara para pedagang juga akan segera menempati lapak darurat di lahan parkir Pasar Citra Mas Loktuan. Sembari menunggu relokasi ke gedung baru.

“Paling tidak 4 atau 5 bulan sambil menunggu dirampungkan pasar baru, dan akan dilakukan pengundian dulu,” tandasnya.