Pemkot Sambut Baik Opsi Pembelian Aset Oleh DPD Golkar Samarinda

Pemkot Sambut Baik Opsi Pembelian Aset Oleh DPD Golkar Samarinda
©dodi/beri.id

SAMARINDA – DPD Golkar Samarinda menyerahkan aset berupa lahan dan bangunan yang telah ditempati selama bertahun-tahun kepada pemerintah kota Samarinda, Jumat (20/08/21)

Walikota Samarinda Andi Harun mengatakan, secara sukarela pengurus Golkar Samarinda menyerahkan aset tersebut. Yang mana secara hukum dan sah adalah milik pemerintah.

Kendati demikian, bergulir opsi pembelian aset. AH begitu ia disapa mengaku telah menerima surat dari pihak Golkar, mengajukan pembelian aset tersebut.

“Kami hargai keinginan itu, segera kami balas (surat DPD Golkar Samarinda, red), saya akan koordinasi dengan Sekda dan OPD terkait untuk mengkaji opsi pembelian itu,”kata AH pada awak media di Balai kota Samarinda.

Setelah itu akan dilakukan penilaian aset melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL). Kemudian dilakukan sistem lelang.

Karena menurut AH, penjualan aset bergerak maupun tidak bergerak harus dilakukan dengan cara lelang.

“Seandainya dimungkinkan dalam ketentuan hukum membolehkan, tidak ada sesuatu yang dilanggar, maka kita akan prioritaskan partai Golkar, tetapi kan proses lelang itu secara terbuka,”imbuhnya.

“Tunggu aja prosesnya, karena kita harus tunduk pada peraturan perundang-undangan,”sambung walikota samarinda.

Terpisah, Wakil ketua bidang Hukum Golkar Samarinda, Lasila mengatakan bahwa sambil menanti proses tersebut, pihaknya akan mencari kantor baru untuk sementara waktu.

Golkar Samarinda kata dia, meminta waktu satu minggu untuk memindahkan barang-barang secara mandiri.

“Seminggu ini kita fokus dulu pembersihan sambil Kordinasi DPP”Ungkapnya. (Dod)

kpukukarads