Serunya Perayaan Hari Kemerdekaan Di Loktuan

BONTANG – Kamis (17/08/2017) hari ini, menandai hari bersejarah saat para pendiri bangsa memproklamirkan kemerdekaan Indonesia dari penjajahan kolonialisme selama bertahun-tahun.

Sama dengan di daerah lain setiap perayaan kemerdekaan Indonesia, masyarakat merayakannya dengan mengadakan berbagai lomba yang cukup menarik dan menghibur.

dprdsmd ads

Bahkan meskipun hujan terjadi sepanjang hari, namun warga Loktuan tampak begitu antusias dan suka cita dalam merayakan hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia ke 72.

Sepanjang Jalan Re.Martadinata, Loktuan tampak dipenuhi ribuan warga yang ingin menyaksikan peserta lomba gerak jalan tingkat SD-SLTP yang diikuti 36 grup dari sekolah di 3 kelurahan, yaitu Loktuan, Guntung, dan Belimbing.

Lomba gerak jalan ini sudah menjadi ajang yang bergengsi antar siswa-siswi sekolah tingkat SD dan SMP di tiga kelurahan tersebut, memang merupakan kegiatan lomba yang rutin digelar setiap perayaan hari Kemerdekaan.

Sorak soray bahkan gelak tawa warga yang menyaksikan seolah tak menggambarkan rasa kegembiraan yang besar, masyarakat tampak berbaur tak terlihat skat perbedaan.

Lurah Loktuan Sofyansah menjelaskan bahwa kegiatan yang mereka lakukan tersebut merupakan agenda tahunan dari Kelurahan Loktuan. “Dengan digelarnya lomba ini diharapkan dapat meningkatkan jiwa Nasionalis, baik untuk para peserta maupun penonton,” bebernya.

Lebih lanjut, Sofyansah mengatakan bahwa acara ini terselenggara atas bantuan Pupuk Kaltim selaku sponsor kegiatan. (And)

IMG-20170818-WA0004 (1).jpg
Salah satu peserta lomba gerak jalan di loktuan bontang (Dok. Beritainspirasi.info).