Tahan Imbang Inter di Allianz Arena, Juventus Melaju Ke Final Coppa Italia

Pemain Juventus rayakan keberhasilan capai Final Coppa Italia. (Sumber foto: @juventusfc)

BERi.id –  Juventus melaju ke babak final Coppa Italia usai bermain imbang tanpa gol saat menjamu Inter Milan pada leg kedua Piala Italia, Rabu (10/02).

Berbekal keunggulan 1-2 di leg pertama kala bertandang ke Kota Milan, praktis pada pertandingan di leg kedua, Cristiano Ronaldo dkk hanya butuh menahan imbang tamunya.

dprdsmd ads

Hal berbeda dirasakan oleh skuad asuhan Antonio Conte. Beban defisit gol mewajibkan Lukaku dkk untuk tampil lebih menekan lagi.

Dalam laga yang berkesudahan dengan skor kaca mata ini, Allenatore Juventus, Andrea Pirlo memainkan formasi 4-4-2. Cristiano Ronaldo kali ini dipasangkan dengan Dejan Kulusevski. Sementara di bawah mistar gawang dipercayakan kepada Gianlugi Buffon.

Sementara skuar I Nerazzuri tampil dengan formasi 3-5-2 dengan duet ujung tombak Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez. Sementara lini tengah diisi Eriksen, Barella serta Brozovic dan Darmian bersama Hakimi mengisi posisi sayap kanan dan kiri.

Unggul defisit gol tandang, Andrea Pirlo sedikit bermain lebih hati-hati. Meski tercatat anak asuhnya lebih banyak melepaskan tembakan yang mengarah ke gawang, namun selebihnya Juventus bermain cenderung bertahan.

Terbukti dalam catatan statistik pertandingan tadi, Inter Milan unggul dalam penguasaan bola, 51% berbanding 49%.

Sampai di final lebih dulu, Juventus kini tinggal menunggu hasil pertandingan antara Atalanta menghadapi Napoli yang akan bertanding besok, Kamis (11/02) di Stadion Atleti Azzuri d’Italia, markas dari Atalanta.

Semi final ini diprediksi akan berlangsung ketat, karena sebelumnya skor imbang tanpa gol didapatkan pada pertandingan leg pertama di Stadion San Paolo (Diego Armando Maradona), kandang Napoli.(AS)