Daerah  

Zidane Sukses Hantarkan Real Madrid Juara Liga Champion Eropa

Bontang – Hampir seluruh perhatian penggila bola, termasuk di Kota Taman sabtu (3/6/2017) malam tadi atau minggu dini hari tertuju pada laga final liga champions yang mempertemukan dua club raksasa eropa Juventus kontra Real Madrid.
Laga cerminan antara dua karakter dengan gaya bermain berbeda klub elit eropa tersebut, Juventus bak tembok kokoh khas pertahanan grendel sebagai klub yang hanya kemasukan 3 gol. Sedang Real Madrid dengan karakter menyerang yang terbukti dengan produktifitas 32 gol menempatkan mereka sebagai team paling subur dalam menceploskan sikulit bundar.
Terlebih motifasi kedua klub berlipat ganda, pasalnya Juventus ingin mengakhiri paceklik gelar di kompetisi tertinggi di Eropa tersebut dalam dua dekade terakhir. Sementara Real Madrid ingin mencatatkan diri dalam sejarah bisa menjadi klub pertama yang meraih gelar Liga Champions secara beruntun.
Namum akhirnya laga seru perang taktik dan strategi tadi subuh tersebut dimenangi Real Madrid setelah mengkandaskan perlawanan Juventus dengan skor 4-1.
Diparuh pertama skor sama kuat 1-1, tembok kokoh Juventus seolah sulit di tembus. Namun berkat kecerdikan  taktik Zinadin Zidane dua gol cepat di menit 61 dan 64 seolah meruntuhkan mental Juventus.
Dalam laga ini Cristiano Ronaldo benar-benar membuktikan ketajamannya dengan memborong dua gol masing-masin pada menit 20′, dan 64′, gol lain diceploskan Casemiro menit 61′, Marco Asensio Willemsen menit 90′). Sementara 1 gol Juventus dicetak oleh Mandzukic pada menit ’27.
Dengan kemenangan ini, Madrid sukses merai gelar Liga Champions Eropa sekaligus menjadi klub pertama yang mematahkan mitos tidak ada klub yang bisa menjuarai UEFA Champions League dua kali berturut-turut.
Dengan demikian pula Zidan berhasil menghantarkan anak asuhnya (Real Madrid) sebagai klub pengkoleksi gelar liga champions terbanyak dengan 12 kali juara. (and)