BONTANG – Peresmian fasilitas pelayanan publik pemerintah Kota Bontang tahun 2021, di Gedung Baru Arena MTQ Bessai Berinta, Taman Olahraga Lang-lang, Jl. KS. Tubun, Bontang Selatan, pada Senin (11/1) pagi.
Dihadiri, Walikota Bontang Neni Moerniaeni, Wakil Walikota Bontang Basri Rase, Sekertaris Daerah Bontang Aji Erlynawati, Kapolres Bontang, Dandim 0809 Bontang, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta tamu undangan lainnya.
Sebanyak 7 fasilitas umum yang berhasil di bangun di era Neni-Basri selama memimpin Bontang dari tahun 2015 hingga tahun 2020.
Di antaranya, Rusunawa Kel. Guntung, Rusunawa Kel. Lok Tuan, Pasar Citra Mas Loktuan, Kotaku Selambai, Arena MTQ Bessai Berinta, Mangrove Berbas Pantai, dan SD Negeri 009 Loktuan.
Peresmian di lakukan langsung oleh Walikota Bontang Neni Moerniaeni. Dalam sambutannya, dirinya menyampaikan bahwa terdapat banyak lagi pembangunan yang sedang dalam proses pembangunan. Salah satunya, juga merupakan pembangunan saranan dan prasarana untuk Polres Bontang.
“Semua itu, kita bangun untuk warga Bontang. Semoga bermanfaat dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata Neni dalam pidatonya.
Selain pembangunan gedung, pihak Pemkot Bontang juga akan meresmikan nama jalan yang di dedikasikan untuk pemimpin Bontang yang telah menyumbangkan tenaga dan fikiran untuk membawa Bontang lebih baik.
“Ini bentuk dedikasi kita, kepada pemimpin sebelumnya yang serius dalam membangun Kota Bontang,” ujarnya.
Dalam agenda itu, tak satupun rangakaian acara dilewatkan secara bersama. Antara Walikota dan Wakil Walikota Bontang.
Suasana hangat terbangun, saat pemkot Bontang meresmikan satu persatu seluruh bangunan yang tercapai selama 5 tahun Neni-Basri.
Selain itu, agenda ini juga7 di balut dengan penandatanganan prasasti sekaligus pemotongan tumpeng sebagai tanda diresmikannya, fasilitas pelayanan publik. (Esc)